Gay Pride Parade (2): The Symbols

Warning!

Tulisan dan gambar berikut hanya untuk dewasa. Dilarang berprasangka, menghakimi atau merasa diri (paling) benar. Setiap orang bertanggung jawab atas orientasi seksualnya masing2x.

Lanjutan dari: Gay Pride Parade (1)

‘Gay Pride Parade’ atau ‘LGBT Pride’ adalah sebuah gerakan yang mendunia sekaligus sebuah filosofi yang menghendaki agar individu yang termasuk dalam kelompok ini bangga akan orientasi seksual dan identitas gender mereka. Beberapa simbol yang dipakai oleh kelompok LGBT dan muncul selama ‘Gay Pride Parade’ misalnya: bendera pelangi, huruf lambda dalam bahasa Yunani, termasuk segitiga pink dan segitiga hitam.


The Rainbow Flag
‘The Rainbow Flag’ atau bendera pelangi merupakan kreasi dari artis Gilbert Baker dari USA pada tahun 1978 yang telah beberapa kali mengalami revisi. Warna pelangi dianggap merefleksikan keberagaman yang ada dalam komunitas LGBT. Hingga tahun 2008, ada enam warna yang digunakan dalam ‘the rainbow flag’ yakni: merah, jingga, kuning, hijau, biru dan nila yang berjejer secara horisontal dengan warna merah berada di urutan paling atas.

Foto: Bendera dan warna pelangi yang identik dengan kelompok LGBT dalam parade

Meski bukan pertama kalinya warna pelangi diasosiasikan dengan kelompok LGBT pada saat itu, ‘the rainbow flag’ kreasi Gilbert Baker muncul pertama kali dalam ‘Gay Freedom Day Parade’ pada tanggal 25 Juni 1978 di San Fransisco, USA. Awalnya ada delapan warna yang digunakan dan masing2x memiliki arti tersendiri yakni:
-Merah muda : Seksualitas
-Merah : Kehidupan
-Jingga : Penyembuhan
-Kuning : Cahaya Matahari
-Hijau : Alam
-Turqoise : Magic
-Biru : Keheningan
-Nila : Spirit/roh kehidupan

Setelah beberapa kali mengalami perubahan, pada tahun 2003, dalam perayaan 25 tahun ‘the rainbow flag’, Baker mengembalikan warna bendera ke delapan warna asli yang digunakan di tahun 1978. Kini, bendera pelangi banyak dipasang oleh individu LGBT juga kaum heteroseksual yang mendukung mereka di depan pintu, balkon atau halaman rumah sebagai simbol ekspresi seksualitas dan dukungan moral.

The Leather Pride Flag
Simbol lain yang melambangkan ‘Gay Pride’ adalah ‘the Leather Pride Flag’ (lihat gambar di bawah). Bendera ini diciptakan oleh artis Tony DeBlase dan pertama kali dimunculkan pada tanggal 28 May tahun 1989 di Chicago (USA) dalam kontes ‘Mr. Leather’. Simbol ini melambangkan mereka yang tergabung dalam ‘the leather community-people’ yang menyukai atribut dari kulit (leather), sado-masochism, ikatan (bondage), dominasi (domination), seragam (uniforms), karet (rubber) dan bentuk lain dari ‘sexual fetishes’.

Foto: ‘The Leather Pride Flag’

Mengapa ‘Lambda’ Menjadi Simbol?…
Dalam alfabet Yunani yang terdiri atas 30 huruf, ‘lambda’ atau Λ (huruf besar) dan λ (huruf kecil), Λάμβδα atau Λάμδα merupakan huruf ke-11.

Foto: ‘Lambda’

Dalam bahasa Yunani modern, nama huruf tadi Λάμδα, dilafalkan dengan [lamða] sebagaimana huruf ‘L’ atau ‘l’ dalam alfabet latin yang kita gunakan. ‘Lamda’ pertama kali dipakai oleh Gay Activists Alliance of New York pada tahun 1970; selanjutnya dipakai secara luas (dalam huruf kecil) sebagai simbol ‘Gay Pride’ di kalangan LGBT khususnya pada sekitar tahun 1970-an dan 1980-an. Ada beberapa spekulasi yang terkait dengan pertanyaan mengapa simbol ini digunakan antara lain: huruf ‘L’ adalah singkatan dari ‘Liberation’ (pembebasan); kaum Spartan di Yunani mempercayai simbol ini sebagai lambang ‘unity’ atau kesatuan; bagi bangsa Romawi, hal ini menggambarkan ‘cahaya pengetahuan menyinari kegelapan dan ketidakpedulian’; simbol energi yang baru bagi gerakan kelompok gay sebagaimana simbol yang sama juga dipakai dalam bidang Fisika dan Kimia untuk menggambarkan energi dalam perumusan formula, dan beberapa alasan lainnya.

Foto: Barisan kelompok lesbian dalam ‘Gay Pride Parade’

The Bear Pride Flag
‘Beruang’ atau ‘the Bear’ adalah sebuah ungkapan yang menggambarkan seorang gay laki2x yang memiliki banyak rambut di tubuhnya, khususnya di daerah wajah dan dada. Meski beruang juga identik dengan kesan ‘tua’ dan ‘chubby’ (gembul/ menggemaskan), namun stereotip ini dianggap tidak berpretensi negatif. ‘The bear pride flag’ yang melambangkan kelompok terkait diciptakan di sebuah ‘bear bar’ bernama ‘Spags’ di Seattle (USA).

Garis2x berwarna biru melambangkan langit dan garis2x berwarna hijau melambangkan bumi. Di antara garis2x hijau dan biru, ada beberapa garis lain yang melambangkan beruang yang ada di muka bumi, yakni: warna putih untuk beruang kutub; warna hitam untuk beruang hitam; dan warna coklat untuk beruang coklat. Sedangkan tapak kaki beruang warna kuning adalah matahari sebagai simbol ‘the spirit’. Bendera ini banyak dipakai meskipun bukan merupakan bendera yang diakui resmi sebagai simbol. Kelompok2x ‘beruang’ cenderung menciptakan sendiri simbol dan bendera yang dianggap paling representatif untuk melambangkan kelompok mereka masing2x.

berlanjut di: Gay Pride Parade (3): The History

Sumber:
http://en.wikipedia.org/wiki/Rainbow_flag_%28LGBT_movement%29
http://en.wikipedia.org/wiki/Gay_Pride
http://en.wikipedia.org/wiki/Lambda
http://en.wikipedia.org/wiki/Image:Lambda_uc_lc.svg
http://www.lambda.org/symbols.htm

4 thoughts on “Gay Pride Parade (2): The Symbols

  1. Pingback: Gay Pride Parade (3) : The History « My Life, My Search, My Journey

  2. Pingback: Gay Pride Parade (1) « My Life, My Search, My Journey

  3. Felicity

    Dear Ani,

    I will always remember our memories when we were together studying in Depok.

    Specially when we were spending hours in library after lectures or taking a break in between…and the (awful) presentation when we were the finalists in Essay Competition for Law student during our first year there :D…

    Congratulation for the wedding and newborn baby! Wish that our blogs can be a new media to communicate.

    Miss you, my dear friend :)…

    Reply
  4. Anonymous

    Dear Neni,

    How wonderful to know your global life…
    Do you still remember when we were in college. We ate in the small canteen, our favorite: pecel lele plus gado2 ha..ha..

    I married, sorry not giving you my invitation coz i dont know where to sent it.

    I have daughter, 4 months
    very cute and active…

    Please visit my blog in friendster
    you could search by http://anita_silalahi.blogs.friendster.com/my_blog/

    Miss U…

    anita

    Reply

Leave a reply to Felicity Cancel reply